Media MS (Murashige dan Skoog) merupakan media
dasar yang dapat digunakan untuk memperbanyak berbagai jenis tanaman
(Sulichantini, 2016). Media dasar Murashige dan Skoog digunakan untuk
menginduksi penggandaan tunas in vitro
(Sari, 2005). Media tersebut diatur keasamannya pada pH 5,7, diberi agar, lalu
diautoklaf pada suhu 121°C dan tekanan 1 atm selama 15 menit, kemudian disimpan
selama 3 hari untuk mengeliminasi media yang terkontaminasi jamur atau bakteri
(Sari, 2005). Media yang digunakan adalah media dasar MS yang mengandung hara
makro dan mikro (Ardiana dan Fitrianingsih, 2010).
Sumber:
Sari, Laela. 2005. “Optimalisasi Media untuk Jumlah Daun dan Multiplikasi Tunas Lidah Buaya (Aloe vera) dengan Pemberian BAP dan Adenin”. Jurnal Biodiversitas, 6(3): 178-180.
Ardiana, Dwi Wahyuni dan Ida Fitrianingsih. 2010. “TEKNIK Kultur Jaringan Tunas Pepaya Dengan Menggunakan Beberapa Konsentrasi Iba”. Jurnal Buletin Teknik Pertanian, 15(2): 52-55.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar